Popular Post

Archive for January 2015

'Hot Ramen Jumbo' Momiji Matsuri 6 , berani coba ?

By : Yoshikawa

Yap , bagi yang udah penasaran apa sih yg bakal di makan pas lomba makan Momatsu nanti inilah jawabannya . Yo , benar sekali seperti yang tertulis dijudul , 'Hot Ramen Jumbo' . Hmm gimana , cuman bayar pendaftaran 30K bisa nikmatin Ramen , Jumbo lagi .


Persyaratan Lomba Makan ‘Hot Ramen Jumbo’

  1. Peserta akan di sediakan Hot Ramen Jumbo, peserta yang menghabiskan paling banyak atau sampai habis terlebih dahulu dianggap menang .
  2. Setiap peserta diwajibkan membayar biaya pendaftaran seharga Rp 40.000,00 kepada panitia

CP : Dennis 085751789266


Q & A (Just for fun)


Q : loh kok diganti kak jadi ramen ? katanya wasabi :v
A : kayaknya wasabi terlalu extreme deh , kebayang ga kalo pulang setelah makan wasabi nanti langsung nongkrong di WC smpai pagi , makanya di ganti jadi ramen haha . 
Tag : ,

Momiji Matsuri 6 Getting Closer

By : Yoshikawa
Wah gak terasa sebentar lagi momatsu nih , jadi dag dig dug tiap  hari (ceileh) . 


Untuk Harga tiket
  • Presale : 15k (6 - 20 January) (kuota tiket 150)
  • Sale : 20k (21 January - 27 February) 
  • Ots : 25k

Untuk yang mau beli bisa hubungi Shabrina: 08981187495 . Kalo aja pas datang ke smasa terus stand tiketnya belum buka bisa hubungi si Shabrina , atau kalo enggak janjian buat ketemuan hehe ^^ . Dan mungkin ada yang berminat untuk ikut lomba-lomba di Momatsu nanti bisa hubungi Dennis : 085751789266 .

Ditunggu ya kedatangannya di momatsu ^^
Fb Momiji Matsuri 6 : Momiji Matsuri 6
Fb Event page        : Momiji Matsuri 6 "Henka no Hikari"
Twitter                     : @Genki_Kurabu
Tag : ,

Peraturan Anisong Battle Momatsu 6

By : Yoshikawa

Persyaratan Anisong Battle


  1. Peserta akan di putarkan lagu anime (instrumental) dan peserta harus menyanyikan lirik lagu dengan pas pada lagu yang di putarkan
  2. Lomba ini memakai sistem knock out, jika peserta tidak bisa melanjutkan liriknya maka akan dianggap gugur
  3. Setiap peserta diwajibkan membayar biaya pendaftaran seharga Rp 30.000,00 kepada panitia

    *note : peraturan dapat berubah sewaktu-waktu
Tag : ,

Peraturan Seiyuu Contest Momatsu 6

By : Yoshikawa

Persyaratan Seiyuu Contest


  1. Peserta men-dubbing suara karakter di anime
  2. Peserta mengumpulkan hasil dubbing kepada panitia dengan format video
  3. Peserta men-dubbing suara karakter minimal 5 menit
  4. Anime yang ingin di-dubbing bebas
  5. Setiap peserta diwajibkan membayar biaya pendaftaran seharga Rp 40.000,00 kepada panitia

    *note : peraturan dapat berubah sewaktu-waktu
Tag : ,

Peraturan Drawing Manga Momatsu 6

By : Yoshikawa

Persyaratan Drawing Manga

1.        Diwajibkan membawa alat tulis sendiri (pensil,penggaris,penghapus,papan alas  menggambar, dll)
2.        Gambar dibuat di atas kertas A4 yang disediakan oleh panitia
3.        Karakter yang dibuat adalah hasil ciptaan sendiri dan dibawa dari rumah, bukan dibuat saat lomba. Sebutkan juga penjelasan/biodata singkat karakter. Tidak harus berwarna karena tidak ada point tambahan
4.        Seperti halnya karakter, diwajibkan juga membawa kerangka cerita dari manga yang akan dibuat (diketik dalam 1 lembar HVS/A4)
5.        Manga yang dibuat saat lomba berjumlah 2 lembar (2 halaman)
6.        Tidak harus di gambar ulang memakai drawing pen/spidol atau diwarnai, karena tidak ada point tambahan
7.        Peserta TIDAK diperkenankan membawa majalah dan komik ke dalam ruangan lomba
8.        Peserta wajib men-silent/mematikan handphone agar tidak mengganggu konsentrasi dari peserta lain
9.        Penukaran kertas karena masalah kualitas (robek, kusut, atau kotor) dan kesalahan peserta sendiri hanya diperkenankan satu kali penukaran
10.    Peserta diharapkan datang tepat waktu karena tidak ada toleransi perpanjangan waktu
11.    Peserta yang terlambat diperbolehkan untuk tetap mengikuti lomba dengan sisa waktu yang ada
12.    Durasi waktu  3 jam
13.    Karya yang terkumpul akan menjadi hak milik panitia sepenuhnya

14.    Setiap peserta diwajibkan membayar biaya pendaftaran seharga Rp 30.000,00 kepada panitia

*note : peraturan dapat berubah sewaktu-waktu
Tag : ,

Peraturan Cosplay Momatsu 6

By : Yoshikawa
Persyaratan Cosplay

1.   Peserta cosplay dibagi menjadi 2 kategori :
·         Manga / Anime / Game
·         Bebas
2.   Untuk kategori manga / anime / game diwajibkan mengisi nama tokoh manga / anime / game yang menjadi model cosplaynya di formulir pendaftaran.
3.   Untuk kategori bebas diperbolehkan bercosplay sebagai siapa saja, dengan syarat tetap bertemakan tokoh-tokoh khas Jepang dan tidak memunculkan unsur SARA ataupun pornografi/pornoaksi.
4.   Setiap peserta Cosplay Contest diwajibkan membayar biaya pendaftaran seharga Rp 75.000,00  untuk individu , dan Rp 100.000,00 untuk grup kepada panitia.
5.   Setiap peserta Cosplay Contest diwajibkan mengikuti acara puncak cosplay contest pada tanggal 28 Februari 2015 bertepatan dengan acara puncak MOMIJI MATSURI
6.   Pemenang Cosplay Contest dibagi menjadi
·         Juara 1
·         Juara 2
·         Juara 3
7.   Setiap peserta Cosplay Contest diwajibkan menampilkan / memperagakan gaya dari karakter yang dia ikuti saat acara puncak Cosplay Contest.
8.   Penilaian dinilai dari kostum, kemiripan cosplayer dengan karakter, kemampuan cosplayer mengikuti image karakter saat di panggung, ketertarikan penonton saat parade cosplay.
9.   Keputusan pemenang di tangan juri dan tidak bisa diganggu gugat oleh pihak manapun.

10. Hadiah bagi para pemenang ditentukan oleh pihak panitia.

*note : peraturan dapat berubah sewaktu-waktu
Tag : ,

Peraturan Band Momatsu 6 2015

By : Yoshikawa
KOMPETISI BAND


**AUDISI DITIADAKAN**
PERSYARATAN KOMPETISI BAND
  • Saat hari H , peserta diwajibkan membawakan satu lagu dalam bahasa Jepang .
  • Hanya 5 member band yg akan mendapat free pass , jika lebih dari 5 akan dikenakan biaya tiket per-membernya .
  • Peserta dibebaskan membawakan lagu accoustic atau full band .
  • Waktu yang diberikan maks 8 menit untuk membawakan lagu , dan sudah termasuk persiapan.
  • Alat-alat yang kami sediakan berupa gitar , mic , bass ,drum . Diperbolehkan membawa gitar atau alat musik lain jika ada settingan tersendiri .
  • Peserta diharap hadir sekurang-kurangnya 30 menit sebelum acara berlangsung .
  • Apabila peserta dipanggil 3 kali dan tidak datang maka peserta akan didiskualifikasi.
  • Peserta tidak diperbolehkan mengulang lagu jika terjadi kesalahan kecuali kesalahan teknis dari panitia .
  • Peserta diwajibkan menghadiri teknikal meeting untuk mengambil nomor peserta
  • Keputusan Juri tidak dapat diganggu gugat .

    *note : peraturan dapat berubah sewaktu-waktu 
Tag : ,

Momiji Matsuri 6 : Henka no Hikari

By : Yoshikawa
Hi Minna \(^0^)7 Bagi kalian yang udah nunggu2 festival japan , kami segenap koor acara Momatsu

Genki Kurabu SMAN 1 Banjarmasin proudly present "MOMIJI MATSURI VI: HENKA NO HIKARI" :


Dalam rangka memperingati ulang tahun SMAN 1 Banjarmasin, Genki Kurabu mengadakan annual event yang bertajuk MOMIJI MATSURI VI: HENKA NO HIKARI pada tanggal 28 Februari 2015 pukul 16.00-22.00.


Lomba-lomba yang diadakan antara lain:

1. Manga contest
2. Yu-Gi-Oh! Tournament
3. Vanguard Tournament
4. Seiyuu contest
5. Anisong battle
6. Cosplay contest
7. Lomba makan
8. Band contest  


BIAYA PENDAFTARAN :

#Cosplay  : Individu : Rp 75.000,-

                   Grup       :Rp 100.000,-


#Band     : Rp 100.000/band  *biaya seleksi , hanya 5 band yang akan dilombakan di final pada hari H , sisanya yg tidak lolos tetap tampil tapi hanya band parade .

#Manga.  : Rp 30.000,-

#Seiyuu    : Rp 40.000,-

#Vanguard : Rp 35.000,-

#Yugi Oh !  : Rp 35.000,-

#Anni Song : Rp 30.000,-

#Lomba makan :Rp 30.000


  

HADIAH LOMBA :

#COSPLAY     : 1)Rp 500.000,-

                           2)Rp 300.000,-

                           3)Rp 150.000,-


#Band             : 1)Rp 500.000,-


                           2)Rp 300.000,-

                           3)Rp 150.000,- 


#Vanguard     :1)Rp 150.000,-


#Yugi Oh !       :1)Rp 150.000,-

#Seiyuu           :1)Rp 100.000,-

#Anisong         :1)Rp 100.000,-

#Manga           :1)Rp 150.000,-



Pendaftaran paling lambat tanggal 15 Februari. Kuota pendaftaran terbatas. Buruan daftar dan menangkan hadiah total jutaan rupiah!

(CP LOMBA: DENNIS: 085751789266) SMS Only 


Selain lomba, MOMIJI MATSURI VI: HENKA NO HIKARI juga diramaikan dengan berbagai acara, seperti:

1. Cosplay,Dance Cover,and Band Parade
2. Obake-Yashiki
3. Bon Odori
4. Nonbar film jepang
5. Bazaar, dll.


Kami Tunggu kedatangan kalian Yaaa ^^ 

Yang pastinya banyak kejutan lho . . . 


Arigatou Minna \(^0^)/



Info lebih lanjut:

Syahrul: 081342194377

Fei: 085251377722

Shabrina: 08981187495

twitter : @Genki_Kurabu
Tag : , ,

- Copyright © Genki Kurabu - MUNADIE - Powered by Blogger - Twitter ADMIN MUNADIE -